Kegiatan MATSAMA di MTsN 4 Agam Resmi Dibuka dengan Diawali dengan Pelaksanaan Upacara Bendera

Lubuk Basung-Humas, Kegiatan Masa Ta’aruf Siswa Madrasah (MATSAMA) di MTsN 4 Agam resmi dimulai hari ini (15/7). Acara pembukaan diawali dengan upacara bendera yang khidmat, dengan Edi Yanto, KBO Lantas dari Polres Agam, bertindak sebagai pembina upacara.

Dalam upacara tersebut, Edi Yanto menyampaikan amanat pembukaan MATSAMA kepada seluruh siswa baru. Beliau menggarisbawahi pentingnya disiplin, kerjasama, dan semangat belajar dalam menjalani masa-masa awal di madrasah. Edi Yanto juga menekankan pentingnya mematuhi peraturan lalu lintas dan menjaga keselamatan di jalan sebagai bagian dari tanggung jawab siswa sebagai generasi penerus bangsa.

“Kegiatan MATSAMA ini dirancang untuk membantu siswa baru beradaptasi dengan lingkungan madrasah, mengenal lebih dekat para guru dan teman-teman baru, serta memahami tata tertib dan budaya sekolah.” ungkap Zulherman selaku Kepala Madrasah.

Rangkaian acara MATSAMA akan berlangsung selama 3 hari kedepam 15 s/d 17 Juli 2024 beberapa hari ke depan, dengan berbagai kegiatan yang telah dipersiapkan untuk memberikan pengalaman yang berkesan dan bermanfaat bagi para siswa diantaranya sejarah dan pengenalan lingkungan Madrasah, pengembangan bakat dan minta siswa, Moderasi Beragama, Organisasi dan ekstrakurikuler di lingkungan madrasah dan materi lainnya yang di berikan oleh pemateri yang berkompten di bidangnya.

Semoga kegiatan MATSAMA ini dapat berjalan dengan lancar dan sukses, serta memberikan motivasi dan inspirasi bagi siswa baru dalam memulai perjalanan pendidikan mereka di MTsN 4 Agam, ujar Zulherman. (fardianto)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *